Sabtu, 22 Juni 2019

Perbedaan Witch, Wizard dan Sorcerer

Kalian pasti sudah pernah nonton Harry potter kan? Perjalanan seorang anak berkacamata untuk menjadi seorang penyihir hebat yang mampu mengalahkan Voldemort sang penyihir jahat.
Nah judul pertama dari novel karangan J.K. Rowling yang fenomenal itu adalah 'Harry Potter and the Sorcerer's Stone' sedangkan Harry sendiri adalah seorang wizard. Lalu ada lagi penyihir jahat yang berupa seperti nenek tua jahat yang memakai topi kerucut dan memegang sapu tua. Penyihir itu biasa dinamakan Witch.
Jadi apa sih bedanya witch, wizard, dan sorcerer? Mari kita bahas satu persatu beserta contohnya:
1. Witch
Menurut beberapa referensi yang pernah Jove baca, Witch adalah penyihir yang memiliki kekuatan sihir namun biasanya mempunyai sifat buruk atau jahat. Witch sendiri sebenarnya tidak terpatok pada wanita tua saja. Tapi memang biasanya dalam cerita, witch selalu digambarkan sebagai sosok wanita tua yang jahat. Contohnya nenek sihir dalam cerita Hansel and Gretel.
2. Wizard
Jika witch memiliki sifat buruk, lain lagi dengan wizard. Wizard berada di sisi yang baik. Mereka biasanya mendapatkan ilmu sihir mereka dengan belajar dan berlatih, tidak jarang mereka menggunakan rapalan mantra untuk mendukung sihirnya. Contoh untuk wizard kalian pasti sudah paham. Ya! Harry potter dan teman-temannya.
3. Sorcerer
Penyihir satu ini berbeda dari kedua penyihir di atas. Penyihir ini selain memiliki kekuatan seperti wizard, mereka biasanya lebih kuat karena memiliki kekuatan elemental juga, seperti air, api, tanah, angin dan lain sebagainya. Ilmu sihirnya juga diturunkan secara turun temurun, bukan hanya belajar saja. Mereka juga biasanya unisex, wanitanya bernama sorceress. Contohnya mungkin ada di film 'The Sorcerer's Apprentize'
Berikut ini tambahan beberapa jenis penyihir lain.
4. Necromancer
Seperti namanya 'necro' yang berarti kematian. Penyihir jenis ini memiliki kemampuan untuk menghidupkan orang mati, ya mirip-mirip seperti zombie lah! Seperti yang ada di dalam game.
5. Seer
Jika wizard, witch dan sorcerer menggunakan sihirnya untuk hal-hal tidak lazim, maka seer adalah penyihir yang menggunakan kekuatannya untuk meramal. Ya mereka biasanya ahli dalam meramal, baik masa depan maupun masa lampau. Banyak yang mengartikan mereka sebagai wanita yang memakai syal yang diikat dikepalanya sambil menggunakan bola kristal untuk meramal. Untukan yang jomblo, siapa tau mereka bisa meramal siapa jodohmu!
6. Sage
Sage penyihir ini berada di atas wizard dan kawan-kawannya. Sage biasanya bisa berkomunikasi dengan hewan tertentu dan tinggal di hutan. Mereka juga biasanya selalu menyendiri dan lebih bersahabat dengan alam. Untuk contohnya Jiraiya dalam anime Naruto.
7. Magician
Yang terakhir ini tidak bisa kita samakan seperti ke-6 penyihir di atas. Magician lebih seperti seseorang yang memiliki kecepatan tangan dan trik yang dapat menipu mata penontonnya. Mereka biasanya menggunakan alat sulap untuk mendukung trik sulapnya.
Nah aku tu sebenernya punya cerita gitu tentang penyihir, jangan lupa pantengin wattpad Inujove ya


Sumber gambar by Pinterest

Jumat, 21 Juni 2019

Sinopsis Nijiiro Days

Siapa disini yang udah nonton anime Nijiiro Days? Pasti kalian bakal meng iya kan kalau disini para MC nya ikemen banget
Masih ada yang belum nonton? Baca terus deh, ntar aku kasih sinopsisnya
Anime ini terdiri dari 24 episode dengan durasi pendek, sekitar 13 menitan gitu deh. Anime ini sedikit gak biasa karena anime bergenre shoujo ini yang jadi MC nya itu cowok. Gimana gak kesemsem coba!
Ceritanya ada 4 cowok kece dengan kepribadian yang berbeda-beda. Kita bahas satu-satu ya!
1. Hashiba Natsuki (CV. Matsuoka Yoshitsugu)

Dia karakter pertama yang tampil dari ke 4 cowo ikemen. Sifatnya pemimpi, ceria, polos, lugu, dan wajahnya selalu menampilkan emosinya. Pas malam natal, dia diputusin sama cewenya, nangis tuh dia di pinggiran taman. Terus ada satu cewe yang ngasih tisu ke dia. Tisu itu dari tempat karaoke gitu. Dan ternyata eh ternyata, cewe yang ngasih tisu itu satu sekolah sama dia. Mulai deh kisah malu-malu kucingnya Na-chan buat ngedeketin cewe itu.
2. Naoe Tsuyoshi (CV. Uchiyama Kouki)
Kalau ini sih beda lagi. Dia orang yang paling pinter diantara ke 4 cowok itu. Karakternya kalem, introvert, pokoknya poker face gitu lah. Tapi dia yang paling duluan punya pacar. Pacarnya sering manggil dia Tsuyoponnu (gak tau artinya, pokoknya panggilan kesayangan). Disaat temen-temennya menderita karena harus remedial, Tsuyopon ini lah yang paling galak buat bantuin mereka. Meskipun dia gak jago dalam pelajaran olah raga.
3. Matsunaga Tomoya (CV. Eguchi Takuya)
Cowok yang satu ini bisa disebut paling playboy diantara mereka. Semua nomor hp cewe-cewe disekolahnya dia punya. Diluar dari penampilannya yang super tampan dan flamboyan, dia itu pinter bikin kue loh. Dia sampai bantuin temen-temennya buat bikin coklat valentine bareng-bareng. Dia juga suka sama cewe temen kecengannya Na-chan. Cewe itu super tsundere (kalau kata aku sih gitu) benci banget sama cowo. Hal itu yang bikin Matsun terpanggil. Masa iya sih cowok semodel dia gak bisa dapetin cewe itu. Haha...
4. Katakura Keiichi (CV. Shimazaki Nobunaga)
Save the best for the last. Hehe...
Ini cowok favorit aku banget. Dia orangnya ceria dan jago banget olah raga. Tapi jangan salah, dia itu orang yang Sadis. Dan tipe cewe yang dia suka adalah yang masokis. Kei-chan selalu bawa cambuk kemana-mana, dia selalu siap buat nyambukin siapa aja. Tapi wajahnya itu loh, gak pernah berhenti senyum. Kei-chan jago dalam semua jenis olahraga, jauh beda sama Tsuyopon. Banyak cewek yang suka sama dia, tapi Kei-chan selalu jujur kalau dia suka ngejahilin (nyambukin) pacarnya, otomatis cewe-cewe yang mau nembak langsung mundur. Tapi ada satu cewe yang malah makin kesemsem sama Kei-chan. Dan parahnya lagi, dia adiknya Matsun.
Ya itu dia sinopsis plus sedikit spoiler dari aku. Sebenernya untuk manganya udah tamat dan sampai dibikin Live action yang gak kalah gantengnya. Semoga yang udah nonton jadi nonton lagi dan yang belum jadi penasaran dan akhirnya nonton juga haha...
Salam dari babang Kekei...

Perbedaan Witch, Wizard dan Sorcerer

Kalian pasti sudah pernah nonton Harry potter kan? Perjalanan seorang anak berkacamata untuk menjadi seorang penyihir hebat yang mampu meng...